Artikel Utama

Beratnya Memulai Kebiasaan Berolahraga

Percobaan pertama mungkin terasa sangat berat. Sebagai contoh, ketika pertama kalinya kita berlari setelah mungkin beberapa tahun tidak berlari untuk olah raga, tubuh akan sangat cepat lelah, keringat membanjir, keseimbangan dan pikiran menurun, saat istirahat badan akan terasa sangat lelah dan rasa pegal yang membebani terasa disekujur otot tubuh, di betis, pundak, bahkan kepala pun terasa berat dan pusing, tentu saja itu tergantung pada seberapa jauh kita berlari. Namun, jangan menyerah, yakinlah karena setiap awalan akan selalu berat karena percobaan berikutnya akan terasa mulus, lari dipagi hari berikutnya akan terasa lebih ringan.

Berkomitmenlah untuk bangun lebih awal di pagi berikutnya, siapkan weker dan tempuhlah jarak yang sama dengan hari kemarin, biasakan jarak tersebut untuk beberapa hari ini, jangan menambah porsi latihan dulu, lihatlah perkembangannya. Yang paling penting dalam latihan ini adalah komitmen untuk melakukannya secara rutin. Aturlah jadwal dan persiapkan semua hal yang berhubungan dengan latihan larinya. Jika anda seorang penimat music,mugkin anda bisa berlari sambil mendengarkan lagu-lagu kesayangan dari MP3 player,akan lebih menyenangkan.

Kembali pada kesulitan-kesulitan diawal program kita, jangan pikirkan rasa lelah anda, tapi pikirkanlah udara segar yang sehat di pagi hari, pikirkanlah kegiatan anda ini akan memacu kerja jantung, melancarkan peredaran darah, dan tahap demi tahap akan mengubah gaya hidup anda.

Anda sangat beruntung karena saat teman-teman anda tertidur pulas, bermalas-malasan, meringkuk dalam selimut yang nyaman, saat itu pula mereka akan terus tenggelam dalam pola yang menjemukan, tidak sehat, dan cenderung menurunkan kinerja dalam kehidupan sehari-hari. Anda bisa mengubah banyak hal hanya dengan berolah raga, berlari-lari kecil di pagi hari. Tunggulah hasilnya beberapa minggu atau sebulan kemudian, ketika anda menjadi orang yang berbeda, lebih optimis, semangat, dan better than yesterday…

Tempat – Tempat yang Menarik Untuk Dikunjungi di Italia


Italia! Sebuah negeri yang menggetarkan yang dipenuhi warisan tua zaman Renaissance! Berikut ini adalah beberapa tempat yang dapat dikunjungi di Italia.

Orang-orang tertarik pada Italia karena berbagai alasan. Mungkin karena Italia memiliki sesuatu untuk ditawarkan pada segala jenis orang. Italia merupakan pusat bagi mereka yang tertarik pada seni, karena disana terdapat beberapa arsitektur dan seni zaman Renaissance dan setelah Renaissance yang dapat disaksikan diseluruh penjuru negeri tersebut. Bagi yang tertarik pada fashion, beberapa desainer fashion dan fotografer terbaik adalah orang Italia. Bagi pecinta sepak bola, negeri ini merupakan kandang klub-klub besar dunia seperti AC Milan dan Juventus.

Dan bagi mereka yang antusias pada kisah detektif, mafia-pun berasal dari sana! Selain keindahan hasil karya manusia, juga terdapat tempat-tempat yang menarik untuk dikunjungi di Italia terutama keindahan alamnya! Dan terakhir, masakan Italia sangat dekat dengan banyak orang diseluruh dunia. Jadi, siapapun anda darimanapun anda, mau tidak mau akan terpikat oleh keindahan negeri ini.

Jadi jika anda berencana mengunjungi negeri yang indah ini, singkatnya anda mungkin akan menemukan pengalaman-pengalaman terbaik  di sana. Dan berikut ini adalah beberapa tempat terbaik untuk dikunjungi di Italia. Tempat-tempat tersebut akan memberi anda setiap bagian dari setiap hal di Italia yang ingin anda saksikan! Bergegaslah, rencanakan liburan anda ditempat-tempat terindah Italia tersebut.